Pemerintah Sementara Venezuela Setujui Penyerahan 50 Juta Barel Minyak ke Amerika

Trump menyatakan pemerintah sementara Venezuela akan menyerahkan minyak berkualitas tinggi ke Amerika Serikat dan hasil penjualan akan dikendalikan untuk kepentingan AS dan Venezuela.
Trump menyatakan pemerintah sementara Venezuela akan menyerahkan minyak berkualitas tinggi ke Amerika Serikat dan hasil penjualan akan dikendalikan untuk kepentingan AS dan Venezuela.

Trump menyatakan pemerintah sementara Venezuela akan menyerahkan minyak berkualitas tinggi ke Amerika Serikat dan hasil penjualan akan dikendalikan untuk kepentingan AS dan Venezuela

Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyatakan bahwa pemerintah sementara Venezuela akan menyerahkan minyak berkualitas tinggi kepada Amerika Serikat. Menurut Trump, minyak ini nantinya akan dijual di pasar dan hasil penjualan akan dikendalikan oleh pihak Amerika.

Menurut pernyataan Trump di platform Truth Social, pemerintah sementara Venezuela setuju menyerahkan antara 30 juta dan 50 juta barel minyak yang dikenai sanksi kepada Amerika Serikat. Ucapan ini disampaikan Trump dalam bentuk tertulis yang dikutip dari laporan lembaga internasional.

Trump menyebut bahwa minyak tersebut akan dijual dengan harga pasar. β€œMinyak ini akan dijual dengan harga pasarnya, dan uang itu akan dikendalikan oleh saya, sebagai Presiden Amerika Serikat, untuk memastikan uang itu digunakan untuk kepentingan rakyat Venezuela dan Amerika Serikat,” kata Donald Trump, Presiden AS.

Penangkapan Presiden Venezuela dan Operasi Militer

Selain itu, Trump juga menyampaikan informasi terkait penangkapan Presiden Venezuela Nicolas Maduro oleh pihak Amerika Serikat atas tuduhan keterlibatan dalam kartel narkoba. Trump mengatakan operasi itu berlangsung secara taktis dan melibatkan banyak pasukan Amerika.

β€œKami mengerahkan banyak pasukan di lapangan, tetapi itu luar biasa. Secara taktis, itu brilian,” ujar Trump dalam pertemuan Partai Republik di Washington, Selasa waktu setempat.

Pernyataan Trump ini juga dilansir media internasional yang mencatat bahwa informasi tersebut disampaikan dalam forum politik internal partai menjelang agenda nasional AS.

✍️ Ditulis oleh: Fadjri Adhi Putra & Fahmi Fahrulrozi
πŸ“Œ Editor: Redaksi Tren Media

Ikuti Saluran Resmi Trenmedia di WhatsApp!
Dapatkan berita terkini, tren viral, serta tips inspiratif langsung dari redaksi.

πŸ“± Saluran Trenmedia 🍳 Saluran Resep Masakan Viral

Klik dan bergabung sekarang – update terbaru langsung masuk ke WhatsApp kamu!

BERITATERKAIT

BERITATERBARU

INSTAGRAMFEED