Drawing Piala AFF 2026, Ini Faktor Timnas Indonesia Berada di Pot Tiga

Timnas Indonesia berada di pot tiga drawing Piala AFF 2026. Ini penjelasan lengkap soal sistem penentuan pot. (Foto: Instagram.com/@timnasindonesia)
Timnas Indonesia berada di pot tiga drawing Piala AFF 2026. Ini penjelasan lengkap soal sistem penentuan pot. (Foto: Instagram.com/@timnasindonesia)

Timnas Indonesia berada di pot tiga drawing Piala AFF 2026

Timnas Indonesia dipastikan berada di pot ketiga dalam proses undian atau drawing Piala AFF 2026. Drawing turnamen sepak bola Asia Tenggara tersebut digelar di Jakarta pada Kamis (15/1) sore dan langsung memunculkan berbagai spekulasi terkait potensi lawan yang akan dihadapi skuad Garuda di fase grup.

Penentuan pembagian pot dalam Piala AFF 2026 tidak dilakukan secara acak. Berdasarkan data dari Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF), posisi pot ditentukan dari hasil pencapaian masing-masing tim pada dua edisi sebelumnya, yakni Piala AFF 2022 dan Piala AFF 2024.

Pada Piala AFF 2024, Timnas Indonesia gagal melangkah ke babak semifinal setelah tersingkir di fase grup. Sementara pada edisi 2022, Indonesia mampu menembus babak semifinal meski gagal melaju ke partai puncak. Dari dua capaian tersebut, Indonesia memperoleh nilai total 5,5 dalam sistem pemeringkatan AFF.

Nilai tersebut menempatkan Indonesia di peringkat keenam dari total 11 negara anggota AFF. Posisi Indonesia berada di bawah Vietnam yang menempati peringkat pertama sebagai juara bertahan dan finalis edisi 2022. Thailand menyusul di posisi kedua dengan nilai yang sama, kemudian Malaysia, Singapura, dan Filipina berada di atas Indonesia dalam daftar perolehan nilai.

Potensi Grup Berat di Fase Grup

Dengan menempati pot ketiga, peluang Timnas Indonesia untuk tergabung dalam grup dengan lawan-lawan kuat terbuka lebar. Berdasarkan skema drawing, satu grup bisa saja diisi oleh tim unggulan dari pot pertama dan kedua. Kondisi ini memunculkan potensi terbentuknya grup berat yang dihuni tim-tim papan atas Asia Tenggara.

Bukan tidak mungkin satu grup akan mempertemukan Indonesia dengan Vietnam dan Malaysia sekaligus. Kombinasi tersebut kerap disebut sebagai grup berat mengingat kualitas dan rekam jejak ketiga tim di level regional.

✍️ Ditulis oleh: Fadjri Adhi Putra & Fahmi Fahrulrozi
📌 Editor: Redaksi Tren Media

Ikuti Saluran Resmi Trenmedia di WhatsApp!
Dapatkan berita terkini, tren viral, serta tips inspiratif langsung dari redaksi.

📱 Saluran Trenmedia 🍳 Saluran Resep Masakan Viral

Klik dan bergabung sekarang – update terbaru langsung masuk ke WhatsApp kamu!

BERITATERKAIT

BERITATERBARU

INSTAGRAMFEED