Panduan Jalan Kaki Efektif untuk Turunkan Berat Badan secara Alami

Jalan kaki bisa bantu turunkan berat badan bila dilakukan dengan cara yang tepat. Simak panduan lengkapnya agar hasil lebih maksimal. (Foto: Pixabay)
Jalan kaki bisa bantu turunkan berat badan bila dilakukan dengan cara yang tepat. Simak panduan lengkapnya agar hasil lebih maksimal. (Foto: Pixabay)

Jalan kaki bisa bantu turunkan berat badan bila dilakukan dengan cara yang tepat

Berjalan kaki menjadi salah satu aktivitas fisik paling sederhana dan efektif untuk menurunkan berat badan. Aktivitas ini tidak membutuhkan alat khusus, cukup dengan sepatu yang nyaman, siapa pun bisa melakukannya di mana saja.

Menurut Healthline, berjalan kaki sejauh 1,6 kilometer mampu membakar sekitar 100 kalori, tergantung jenis kelamin dan berat badan seseorang. Untuk hasil optimal, disarankan berjalan kaki selama 30 menit per sesi, setidaknya lima kali dalam seminggu.

Selain membantu menurunkan berat badan, jalan kaki juga bermanfaat bagi kesehatan jantung, meningkatkan stamina, dan memperkuat otot. Namun agar hasilnya maksimal, kamu perlu tahu cara jalan kaki yang benar dan efektif.

1. Atur Kecepatan Jalan

Mulailah dengan kecepatan rendah jika belum terbiasa, lalu tingkatkan secara bertahap. Kamu juga bisa mengombinasikan jalan cepat dan jalan santai secara bergantian dalam satu sesi latihan.
Teknik ini dikenal sebagai interval walking, yang terbukti membantu membakar kalori lebih banyak dan melatih daya tahan tubuh.

2. Pilih Medan Menanjak

Berjalan di area menanjak dapat meningkatkan intensitas latihan. Tidak perlu mendaki gunung, cukup cari area miring di sekitar rumah.
Jika latihan dilakukan di dalam ruangan, kamu bisa menggunakan treadmill dengan fitur incline sebagai alternatif. Menurut Healthline, jalan menanjak membantu membakar kalori lebih banyak serta memperkuat otot kaki dan inti tubuh.

3. Coba Jalan Mundur

Berjalan mundur melatih otot yang berbeda dari jalan kaki biasa dan dapat meningkatkan keseimbangan serta koordinasi tubuh.
Mengutip Good Housekeeping, studi menunjukkan bahwa berjalan mundur dapat membantu mengurangi nyeri dan memperbaiki fungsi fisik, terutama bagi penderita osteoartritis lutut.
Namun, pastikan area sekitarmu aman agar terhindar dari cedera.

4. Gunakan Beban Tambahan

Agar pembakaran kalori lebih optimal, kamu bisa membawa beban ringan seperti tas kecil atau beban tangan. Tambahan beban membantu meningkatkan kekuatan otot sekaligus mempercepat proses penurunan berat badan.
Mulailah dengan beban ringan dan hindari membawa beban berlebihan yang dapat memicu cedera.

5. Tambahkan Sesi Lari Kecil

Mengombinasikan jalan kaki dan lari kecil bisa menjadi cara efektif mempercepat hasil. Lari kecil meningkatkan detak jantung, mempercepat metabolisme, dan memperbanyak kalori yang terbakar.
Coba tambahkan 1-2 menit lari ringan setiap 10 menit berjalan untuk hasil yang lebih terasa.

6. Angkat Lutut Saat Berjalan

Menambahkan gerakan mengangkat lutut secara bergantian saat berjalan bisa meningkatkan intensitas latihan dan memperkuat otot perut.
Gerakan ini juga membantu memperbaiki postur tubuh sekaligus meningkatkan pembakaran lemak di area perut dan paha.

7. Akhiri dengan Peregangan

Setelah berjalan kaki, lakukan peregangan statis selama sekitar lima menit. Fokuskan pada otot paha depan, paha belakang, dan betis.
Menurut ahli kebugaran, peregangan membantu mencegah cedera dan mempercepat pemulihan otot setelah berolahraga.

8. Variasikan Rute Jalan Kaki

Berjalan di rute yang sama setiap hari bisa terasa membosankan. Cobalah mengubah rute atau menambah jarak tempuh agar latihan lebih menyenangkan dan menantang.
Kamu juga bisa menggunakan aplikasi kebugaran untuk memantau jarak tempuh, langkah, serta jumlah kalori yang terbakar, sehingga progres bisa terlihat dengan jelas.

Dengan mempraktikkan langkah-langkah di atas secara rutin, jalan kaki bukan sekadar kegiatan ringan, tapi juga menjadi metode efektif dan menyenangkan untuk mencapai berat badan ideal.

Referensi: CNN Indonesia
Referensi tambahan: Healthline

📚 ️Baca Juga Seputar Kesehatan

Temukan berbagai artikel menarik dan inspiratif di halaman 👉 Kumpulan Artikel dan Berita Kesehatan Terpopuler 2026 . Dari berita terbaru, tips, hingga kisah menarik seputar dunia kesehatan — semua ada di sana!

✍️ Ditulis oleh: Fadjri Adhi Putra & Fahmi Fahrulrozi
📌 Editor: Redaksi Tren Media

Ikuti Saluran Resmi Trenmedia di WhatsApp!
Dapatkan berita terkini, tren viral, serta tips inspiratif langsung dari redaksi.

📱 Saluran Trenmedia 🍳 Saluran Resep Masakan Viral

Klik dan bergabung sekarang – update terbaru langsung masuk ke WhatsApp kamu!

BERITATERKAIT

BERITATERBARU

INSTAGRAMFEED