Di Balik Pilihan Apple Menggunakan Gemini untuk Teknologi AI
Apple dilaporkan akan menggelontorkan dana miliaran dolar untuk bekerja sama dengan Google dalam mendukung pengembangan fitur kecerdasan buatan di iPhone....
Read more
Lenovo bersama FIFA resmi mengumumkan rangkaian teknologi kecerdasan buatan yang akan digunakan dalam gelaran Piala Dunia 2026. Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh Presiden FIFA Gianni Infantino dan Chairman sekaligus CEO Lenovo Yuanqing Yang dalam ajang CES 2026 yang digelar di Sphere, Amerika Serikat.
Sebagai Mitra Teknologi Resmi FIFA World Cup 2026, Lenovo akan mendukung seluruh operasional turnamen yang digelar di Amerika Utara. Perusahaan teknologi asal Tiongkok itu menyiapkan berbagai solusi berbasis AI untuk meningkatkan efisiensi penyelenggaraan sekaligus menghadirkan pengalaman menonton yang lebih imersif dan personal, baik bagi penonton di stadion, di rumah, maupun melalui perangkat seluler.
Salah satu inovasi paling menonjol adalah penerapan Digital Avatar 3D berbasis AI dalam teknologi perwasitan dan siaran pertandingan. Teknologi ini memungkinkan representasi pemain yang sangat realistis dengan memperhitungkan dimensi fisik dan proporsi tubuh secara detail.
“Kami bekerja sama dengan FIFA untuk menciptakan generasi baru avatar 3D berbasis AI, sehingga para pemain terbaik dunia dapat direpresentasikan serealistis dan seakurat mungkin. Tidak ada dua pesepak bola yang identik, baik dari segi fisik maupun proporsi tubuhnya. Oleh karena itu, dimensi fisik tepat dari setiap pemain akan diperhitungkan sepenuhnya,” kata Art Hu, Chief Information Officer Lenovo dan Chief Technology and Delivery Officer Solutions and Services Group.
Menurut Lenovo, Digital Avatar ini dibuat menggunakan aset 3D dan teknologi Advanced GenAI. Avatar tersebut akan ditampilkan dalam animasi 3D, khususnya pada tayangan ulang offside, untuk memberikan konteks visual yang lebih jelas bagi penonton sekaligus membantu asisten wasit dan ofisial pertandingan dalam mengambil keputusan secara lebih akurat.
Integrasi Digital Avatar ke dalam Advanced Semi-Automated Offside Technology sebelumnya telah diuji coba pada ajang FIFA Intercontinental Cup di Qatar pada Desember lalu dan dinilai berhasil meningkatkan efisiensi perwasitan.
Selain itu, Lenovo juga menyediakan infrastruktur dan perangkat keras untuk mendukung FIFA serta mitra teknologi VAR, Hawk-Eye Innovations. Dukungan ini melanjutkan keberhasilan implementasi serupa pada FIFA Club World Cup 2025.
Ikuti Saluran Resmi Trenmedia di WhatsApp!
Dapatkan berita terkini, tren viral, serta tips inspiratif langsung dari redaksi.
📱 Saluran Trenmedia 🍳 Saluran Resep Masakan Viral
Klik dan bergabung sekarang – update terbaru langsung masuk ke WhatsApp kamu!
Ada satu camilan sederhana yang hampir selalu berhasil bikin kita berhenti makan nasi lebih cepat, tapi malah nambah peyek berkali-kali....
Jujur saja, di akhir bulan atau saat malas keluar rumah, keinginan ngemil itu tetap datang tanpa permisi. Kalau biasanya kita...