Valentino Rossi Terpukau Usai Menjajal Sirkuit Mandalika untuk Pertama Kali

Valentino Rossi memberikan pujian setelah pertama kali menjajal Sirkuit Mandalika dan menilai karakter lintasan sangat unik. (Foto: themandalikagp.com)
Valentino Rossi memberikan pujian setelah pertama kali menjajal Sirkuit Mandalika dan menilai karakter lintasan sangat unik. (Foto: themandalikagp.com)

Valentino Rossi memberikan pujian setelah pertama kali menjajal Sirkuit Mandalika dan menilai karakter lintasan sangat unik

Legenda MotoGP Valentino Rossi memberikan kesan positif setelah untuk pertama kalinya menjajal Pertamina Mandalika International Circuit. Mantan pembalap yang dikenal dengan julukan The Doctor itu mengaku terkesan dengan karakter lintasan yang dinilainya unik serta memiliki kualitas aspal yang sangat baik.

Rossi mengaspal di Sirkuit Mandalika pada Kamis (29/1/2026). Menurut Valentino Rossi, lintasan yang terletak di kawasan Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, tersebut menawarkan pengalaman balap yang berbeda dibandingkan sirkuit lain yang pernah ia jajal sepanjang kariernya.

“Sirkuit Mandalika sangat bagus, saya sangat menyukainya karena letaknya sangat unik,” kata Valentino Rossi, legenda MotoGP dan juara dunia sembilan kali.

Ia juga menyoroti karakter lintasan yang cepat dan mengalir, dengan dominasi tikungan kanan yang membuat balapan terasa lebih menantang. Rossi menilai kualitas aspal Mandalika menjadi salah satu keunggulan utama yang mendukung performa motor di lintasan.

“Ini trek yang sangat saya sukai karena sangat cepat, mengalir, dan banyak tikungan kanan. Aspalnya sangat baik, daya cengkeramnya bagus, dan lintasannya tidak bergelombang. Ini trek yang sangat bagus,” ujar Rossi.

Rossi Pantau Program VR46 Riders Academy di Mandalika

Kunjungan Rossi ke Mandalika bukan sekadar menjajal lintasan. Berdasarkan keterangan dari pihak penyelenggara, Rossi hadir untuk memantau langsung pelaksanaan program Pertamina Enduro VR46 Riders Academy yang digelar di sirkuit tersebut. Program ini menjadi bagian dari pembinaan pembalap muda sekaligus pengembangan teknologi balap.

Dalam kesempatan tersebut, Rossi melakukan observasi langsung dari lintasan dan area pit lane. Ia juga berdiskusi dengan tim teknis serta mekanik mengenai performa motor di Sirkuit Mandalika, yang dikenal memiliki kombinasi sektor teknis dan lintasan berkecepatan tinggi.

Berdasarkan data dari tim teknis, pemantauan bersama antara Valentino Rossi, Pertamina Lubricants, dan mekanik Pertamina Enduro VR46 Racing Team menjadi bagian dari proses evaluasi berkelanjutan dalam pengembangan pelumas berperforma tinggi. Kolaborasi ini juga bertujuan memperkuat kerja sama jangka panjang untuk mendukung ekosistem balap motor Indonesia dengan standar internasional.

Selain memuji kualitas sirkuit, Rossi turut memberikan apresiasi terhadap antusiasme masyarakat Indonesia terhadap MotoGP. Menurut Rossi, Indonesia memiliki basis penggemar balap motor yang sangat besar dan berpotensi melahirkan pembalap masa depan.

“Indonesia memiliki antusiasme yang sangat tinggi terhadap MotoGP. Banyak pembalap muda dengan mimpi besar, dan dengan kehadiran Pertamina Mandalika International Circuit, ini bisa menjadi momen tepat bagi mereka untuk berkembang dan menargetkan ambisi tertinggi,” tuturnya.

Sirkuit Mandalika sendiri terus diproyeksikan sebagai pusat pengembangan balap motor di Asia Tenggara dan menjadi bagian penting dari kalender MotoGP dunia. Kehadiran figur sekelas Valentino Rossi dinilai semakin menguatkan posisi Mandalika sebagai sirkuit berstandar internasional.

Referensi:
CNN Indonesia

📚 ️Baca Juga Seputar Balap

Temukan berbagai artikel menarik dan inspiratif di halaman 👉

Kumpulan Artikel dan Berita Balap Terpopuler 2026 . Dari berita terbaru, tips, hingga kisah menarik seputar dunia balap — semua ada di sana!

✍️ Ditulis oleh: Fadjri Adhi Putra & Fahmi Fahrulrozi
📌 Editor: Redaksi Tren Media

Ikuti Saluran Resmi Trenmedia di WhatsApp!
Dapatkan berita terkini, tren viral, serta tips inspiratif langsung dari redaksi.

📱 Saluran Trenmedia 🍳 Saluran Resep Masakan Viral

Klik dan bergabung sekarang – update terbaru langsung masuk ke WhatsApp kamu!

BERITATERKAIT

BERITATERBARU

INSTAGRAMFEED